-->

Iklan

Cara Mengubah File PDF Menjadi Word di Android Agar Bisa Diedit dengan Mudah

Sunday, November 17, 2019, November 17, 2019 WIB Last Updated 2020-05-20T04:44:50Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
SERBARENA - Portable Document Format atau PDF merupakan sebuah format dokumen yang dikembangkan oleh Adobe Systems sejak tahun 1993. PDF dibuat untuk membuat dokumen dan dapat dibuka oleh perangkat manapun tanpa merusak isi dari file tersebut. Sehingga isi dari file tersebut tidak dapat di edit oleh aplikasi lain. Agar bisa di edit oleh aplikasi lain maka harus di ubah format file menjadi Word.

PDF sendiri diciptakan untuk keperluan pertukaran dokumen digital secara 2 dimensi dengan menghadirkan huruf, teks, grafik vektor 2D, hingga citra. Biasa isi PDF ini akan tetap sama apabila dibagikan ke banyak orang.

Namun PDF ini sendiri tidak dapat diedit di aplikasi dokumen seperti Microsoft Word atau WPS Writer karena biasanya PDF hanya ini bisa diedit di aplikasi berbayar seperti Acrobat Reader maupun Foxit Reader.

Untuk bisa mengeditnya langsung di Microsoft Word, kalian terlebih dahulu harus mengubah format PDF menjadi Word. Dengan pengubahan format ini, kalian dapat mengeditnya dengan lebih nyaman dan mudah seperti dokumen biasa.

Kini telah tersedia banyak layanan online yang dapat mengubah file PDF milik kalian ke format Word. Untuk tutorial kali ini, saya akan menggunakan beberapa situs terpercaya untuk mengubah PDF ke Word.


Cara Mengubah File PDF Menjadi Word Online

Cara Mengubah File PDF Menjadi Word di Android Agar Bisa Diedit dengan Mudah
website convert pdg ke word agar bisa di edit
Website SmallPDF ini memiliki banyak kelebihan antara lain file dapat di unggah melalui perangkat, Google Drive dan Dropbox. kelebihan yang paling diutamakan adalah gratis tanpa harus membayar untuk selalu menconvert setiap hari. Agar bisa memanfaatkan ini sebanyak dan selama mungkin maka kalian diperlukan untuk mengupgrade ke Pro. tentunya sejumlah uang dibutuhkan untuk hal tersebut.. Jika kalian ingin menggunakan banyak file maka harus membayar sejumlah uang.

Adapun cara mengconvert di SmallPDF ini adalah sebagai berikut:
  1. Pertama, silahkan buka websitenya bisa menggunakan Komputer maupun Smartphone
  2. Kemudian, kalian mengunggah dokumen PDF pada kotak biru pilih file PDF yang disediakan
  3. Setelah file PDF diunggah di situs SmallPDF, maka kalian dapat langsung menekan tombol konversi
  4. Setelah konversi berhasil dilakukan, maka akan muncul file yang telah dikonversi menjadi Word (.docx)
  5. Selanjutnya, kalian dapat mengunduh file tersebut untuk disimpan di PC, laptop, atau smartphone
  6. PDF ke Word SmallPDF

Kalian bisa melakukannya dengan menggunakan perangkat manapun. Baik perangkat komputer maupun Smartphone. Sama saja tanpa ada perbedaan dari keduanya atau kondisional saja.

Jika kalian sedang menggunakan Smartphone Android bisa mengunduh aplikasi di Playstore yang ada di bawah ini.

Menggunakan Aplikasi Android (Konversi PDF ke Word Gratis)

Cara Mengubah File PDF Menjadi Word di Android Agar Bisa Diedit dengan Mudah
aplikasi convert pdf ke word agar bisa di edit di android

  1. Pertama, pastikan kalian sudah menginstall aplikasinya di link yang ada
  2. Setelah aplikasi terinstal, maka kalian  dapat memilih PDF dari smartphone
  3. Setelah PDF dipilih dan dimasukkan ke aplikasi, maka silahkan menekan tombol konversi
  4. Setelah PDF berhasil terkonversi ke Word (.docx), maka kalian langsung melihatnya di penyimpanan internal smartphone
  5. Selesai, kalian sudah mengkonversi dokumen PDF menjadi Word
Sebenarnya masih banyak cara menconvert dokumen, namun saya menjelaskan secara singkat saja. karena sebenarnya yang dibutuhkan adalah dapat menconvert file serta sama saja jika kalian menggunakan cara lain.

Bisa dibilang dua cara ini dapat mengonversi PDF ke Word dengan baik. Namun masih banyak tersedia aplikasi maupun layanan online yang dapat dicari di Google apabila kalian  ingin mencari layanan lainnya yang menurut kalian lebih menarik.

Semoga dengan penjelasan diatas dapat membantu kebutuhan kalian untuk memecahkan masalah dengan judul "Cara Mengubah File PDF Menjadi Word di Android Agar Bisa Diedit dengan Mudah". Jika ada pertanyaan maka jangan segan untuk berdiskusi di kolom komentar atau menghubungi kami di kontak bagian paling bawah.
Komentar

Tampilkan

Terkini